MediaMahatidana — Pengurus Daerah Pelajar Islam Indonesia (PD PII) Kota Balikpapan Bersama pendamping dari Pengurus Wilayah PII Kalimantan Timur melaksanakan audiensi dengan Wakil Wali Kota Balikpapan, Dr. Ir. H. Bagus Susetyo, MM, pada Jum’at (21/11/2025). Pertemuan berlangsung di kantor pemerintah Kota Balikpapan pukul 10.00 WITA hingga selesai.
Audiensi yang dihadiri perwakilan PD PII Kota Balikpapan, PW PII Kalimantan Timur, dan Wakil Wali Kota tersebut dibuka dengan silaturahmi serta perkenalan organisasi. Pengurus PII menyampaikan sejarah singkat, visi, serta peran PII sebagai organisasi kaderisasi nasional yang fokus membina pelajar agar memiliki karakter unggul dan kepemimpinan kuat.
Dalam kesempatan tersebut, PD PII Kota Balikpapan memaparkan rencana pelaksanaan Leadership Basic Training (LBT) yang direncanakan berlangsung pada Desember 2025. Kegiatan ini ditujukan untuk mencetak kader pelajar yang berkarakter kritis, mandiri, dan memiliki jiwa kepemimpinan. Pengurus juga mengajukan permohonan dukungan moral serta membuka peluang kolaborasi dengan pemerintah Kota Balikpapan dalam pembinaan pelajar ke depan.
Wakil Wali Kota Balikpapan, Dr. Bagus Susetyo, Menyampaikan apresiasi atas inisiatif PII dalam membangun kapasitas pelajar. Beliau menyampaikan kesiapan untuk mendukung pelaksanaan LBT Desember mendatang. Selain itu, beliau berpesan agar pelajar terus mengembangkan wawasan, memperkuat kemampuan diri, dan aktif berkarya.
Dalam pesannya kepada para pelajar, Wakil Wali Kota menekankan pentingnya kemandirian melalui karya nyata, termasuk produk buatan tangan yang memiliki nilai guna dan nilai jual. Menurutnya, kreativitas dan kemampuan menghasilkan karya dapat menjadi jalan pemberdayaan organisasi maupun individu.
Audiensi berlangsung hangat dan penuh apresiasi. Pemerintah Kota Balikpapan melalui Wakil Wali kota ruang sinergi untuk kegiatan kaderisasi dan pembinaan pelajar yang digagas PII. Ke depan, PD PII Kota Balikpapan akan menindaklanjuti pertemuan ini dengan penyusunan proposal final, pengajuan peminjaman tempat, serta persiapan program pemberdayaan berbasis karya dan ekonomi kreatif. Wakil Wali Kota juga mengundang pengurus PII untuk melanjutkan silaturahmi di kediaman beliau.
